Ada berbagai faktor yang bisa menyebabkan mengapa dua ponsel bertipe sama tapi tidak identik sama. Hal tersebut memang bisa saja untuk terjadi. Penyebabnya bisa karena perbedaaan pemasok komponen, perbedaan lokasi produksi, atau karena memang sudah dilakukan perubahan.
1. Perbedaaan Pemasok Komponen
Penyebab yang pertama adalah karena perbedaan pemasok komponen yang selanjutya berkaitan dengan jadwal produksi ponsel. Contohnya, komponen tertentu dari ponsel X yang diproduksi pada 1 April - 10 April 2015 dipasok oleh PT Keluar Masuk. Sementara komponen yang sama untuk ponsel yang diproduksi pada 11 April - 20 April berasal dari PT Angin Ribut. Normalnya, komponen dari pemasok mana pun mempunyai standar yang sama. Tetapi, karena adanya sesuatu hal, bisa jadi kenyataannya tidak seperti demikian.
2. Perbedaan Lokasi Produksi
Sebagai contoh, mungkin unit ponsel yang pertama diproduksi di pabrik Y, sementara unit ponsel yang ke-dua dikerjakan oleh pabrik Z. Sebenarnya, hal ini masih agak berhubungan dengan poin pertama di atas.
3. Perubahan Memang Sudah Dilakukan
Walaupun rancang bangun suatu ponsel telah dilakukan dengan cermat, namun sesekali baru disadari terjadi ketidaksempurnaan saat ponsel itu sudah dijual. Misalnya, Keypad yang terlampau keras. Lalu produsen berinisiatif untuk memperbaikinya dan diaplikasikan pada proses produksi ponsel berikutnya. Hasilnya, keypad unit ponsel terbaru akan menjadi lebih nyaman ketika ditekan.
0 komentar:
Posting Komentar